Bánh Mì Sandwich

5:04:00 AM

BÁNH MÌ SANDWICH

Untuk 4 porsi

Bahan:
- 1 sdm bawang putih cincang
- 1 sdm kecap ikan
- 1 sdm kecap asin
- 1 sdt gula pasir
- 1/2 sdt merica hitam bubuk
- 3 sdm minyak goreng
- 300 gr daging sapi has dalam, iris tipis
- 50 gr bawang bombai, iris cincin
- 4 buah soft baguette (panjang 10-12 cm)
- 4-5 lembar daun selada, iris kasar

Acar wortel lobak:
- 100 gr wortel, serut panjang
- 100 gr lobak, serut panjang
- 1/4 sdt garam
- 2 sdm gula pasir
- 1/2 sdm cuka beras


1. Acar wortel lobak: Taburi wortel dan lobak dengan garam. Aduk rata, peras airnya perlahan dan sedikit saja (jangan sampai airnya kering). Tambahkan gula pasir dan cuka beras. Aduk rata. Sisihkan. 
2. Campur rata bawang putih, kecap ikan, kecap asin, gula pasir, merica hitam bubuk, dan 2 sdm minyak goreng. 
3. Tambahkan daging sapi iris, aduk rata. Diamkan selama 30 menit agar bumbu meresap. 
4. Panaskan wajan tebal (grill pan), panggang daging beserta bumbu hingga matang. Angkat dan tiriskan dagingnya. 
5. Panaskan kembali wajan sisa memanggang daging. Tambahkan 1 sdm minyak goreng, masukkan bawang bombai. Tumis hingga layu. Angkat. 
6. Penyajian: Belah dua baguette, olesi dengan cairan daging panggang, tambahkan daun selada, daging sapi panggang, acar wortel lobak, dan bawang bombai tumis. Sajikan segera. 

Enjoy your cooking with your loved one

Sumber buku: Bip, Masterchef indonesia cookbook: the famous street food, 2015

You Might Also Like

0 komentar

Popular Posts

Please supportnya dengan menyawer saya seikhlasnya di Saweria buat bayar iuran Tapera🙏

https://saweria.co/IwanP