Risotto Tomat

4:47:00 AM

RISOTTO TOMAT

Untuk 2 porsi

Bahan:
- 175 gram beras bulir pendek
- 2 buah tomat, direbus, dicincang halus
- 3 lembar daging sapi asap, dipotong 2 bagian, diiris memanjang 1 cm, tumis sebentar
- 1/2 buah bawang bombay, dicincang halus
- 2 siung bawang putih, memarkan
- 2 sendok teh saus tomat
- 1/2 sendok teh garam
- 1/4 sendok teh merica bubuk
- 550 ml kaldu sapi
- 2 sendok makan margarin untuk menumis


Cara membuat:

1. Panaskan margarin. Tumis bawang bombay dan bawang putih sampai harum. Masukkan tomat. Aduk rata. Masukkan beras. Aduk rata. 
2. Bubuhi saus tomat, garam dan merica bubuk. Tuang kaldu secara bertahap sambil diaduk sampai terserap. Tutup sampai matang. 
3. Masukkan daging asap dan 1 sendok teh margarin. Aduk rata. 
4. Angkat. 

Enjoy your cooking with your loved one

Sumber tabloid: Saji edisi 354, 18-31 mei 2016

You Might Also Like

0 komentar

Popular Posts

Please supportnya dengan menyawer saya seikhlasnya di Saweria buat bayar iuran Tapera🙏

https://saweria.co/IwanP